Writing

Untuk Kamu

Sumber: Unsplash

Satu, dua, tiga, semakin cepat waktu melaju
Tinggimu semakin lama semakin menyaingiku
Tangan kecilmu semakin lama bisa menggenggam tanganku
Aku pun terengah-engah mengejarmu

Kamu selamanya bukan milikku
Pun aku, juga bukanlah milikmu
Tapi apakah selama ini aku sudah memberimu
Terbaik yang aku mampu
Menurut syariat Pencipta dan Pemilikmu?

Larimu semakin kuat
Bicaramu semakin tepat
Aku terdiam di sini untuk mengingat
Apakah banyak kesalahan yang kubuat
Dan mengakar di memorimu dengan lekat?

Semoga Allah al-Ghaffar mengampuniku
Semoga Allah ar-Rahman selalu meridhaimu
Memberkahi usiamu dengan ketaatan selalu
Hingga ujung batas usiamu
Dan bersama berkumpul di Jannah yang kita tuju

© Amatullah | 5 Maret 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *